Niat Zakat Fitrah Untuk Anak Laki-Laki / Perempuan Dan Istri Lengkap

Advertisement
Advertisement
Niat Zakat Fitrah Untuk Anak Dan Istri - Setelah kemarin kita membahas niat zakat fitrah untuk diri sendiri, kini saatnya kita mengetahui bacaan niat zakat fitrah yang dikhususkan untuk keluarga terutama untuk istri dan anak baik itu anaknya laki-laki ataupun anaknya perempuan, dan untuk bacaam niatnya akan kami kupas habis dalam halaman ini.

Sebelum kami melaju kedalam pokok pembahasan utama, mari kita pecahkan dulu apa yang dimaksud dengan zakat? Zakat itu kalau kita bahas secara lengkap pasti sangat panjang karena dalam zakat ini banyak sekali yang harus di bahas misalkan dalam syarat dan rukun zakat, Juga hukum membayar zakat fitrah. Namun disini kami hanya akan membahas pengertian zakatnya saja.

Pengertian zakat terbagi atas dua bagian, yaitu menurut lughot atau bahasa dan pengertian zakat menurut istilah. Pengertian zakat menurut bahasa adalah membersihkan diri atau mensucikan diri. Sedangkan pengertian zakat menurut istilah adalah ukuran harta tertentu yang wajib dikeluarkan kepada orang yang membutuhkan atau yang berhak menerima dengan beberapa syarat sesuai dengan syariat islam.

Niat Zakat Fitrah Untuk Anak Laki-Laki / Perempuan Dan Istri Lengkap

Setelah kita mengetahui pengertian zakat mari kita simak pokok utama kita yaitu Niat Zakat Fitrah Untuk Anak Dan Istri yang bisa sahabat lihat selengkapnya dibawah berikut ini.

Niat Zakat Fitrah Untuk Istri Bahasa Arab

نَوَيْتُ أَنْ أُخْرِجَ زَكَاةَ الْفِطْرِ عَنْ زَوْجَتِيْ فَرْضًا ِللهِ تَعَالَى

Latin : Nawaitu An Ukhrija Zakaatal Fithri 'An Zaujatii Lillaahi Ta'aalaa
Artinya : Saya niat mengeluarkan zakat fitrah atas istri saya fardhu karena Allah Ta'ala

Dan bagi orang tua yang sudah mempunyai anak baik itu laki-laki maupun perempuan yang masih bayi, balita dan mungkin belum bisa membaca niat zakat fitrah, maka zakatnya bisa diwakilkan kepada orang tuanya. Dan berikut adalah lafadz bacaan niatnya.

Niat Zakat Fitrah Untuk Anak Laki-laki Bahasa Arab

نَوَيْتُ أَنْ أُخْرِجَ زَكَاةَ الْفِطْرِ عَنْ وَلَدِيْ... فَرْضًا ِللهِ تَعَالَى

Latinnya : Nawaitu An Ukhrija Zakaatal Fithri 'An Waladii (Sebutkan Nama Anaknya) Fardhol Lillaahi Ta'aalaa
Artinya : Sengaja saya mengeluarkan zakat fitrah atas anak laki-laki saya (sebut namanya) Fardhu karena Allah Ta’ala

Niat Zakat Fitrah Untuk Anak Perempuan Bahasa Arab

نَوَيْتُ أَنْ أُخْرِجَ زَكَاةَ الْفِطْرِ عَنْ بِنْتِيْ... فَرْضًا ِللهِ تَعَالَى

Tulisan Latin : Nawaitu An Ukhrija Zakaatal Fithri 'An Bintii (Sebutkan Nama Anaknya) Fardhol Lillaahi Ta'aalaa
Terjemahannya : Sengaja saya mengeluarkan zakat fitrah atas anak perempuan saya (sebut namanya), fardhu karena Allah Ta’ala

Dan apabila kita mau membaca niat zakat fitrah disekaliguskan dalam arti niat zakat fitrah untuk diri sendiri dan keluarga maka teman-teman semua bisa pelajari selengkapnya pada pembahasan kami selanjutnya atau juga bisa di cari dalam kotak penelusuran yang ada diatas. Nampaknya untuk pembahasan yang satu ini sudah lekas mudah-mudahan bermanfaat.
Advertisement